• Maqam dan Keadaan yang harus dilalui Para Sufi.

  • Kisah Hikayat Ulama Sufi.

  • Kisah Hikayat Para Wali Qutub sepanjang Masa

  • Kisah dan Cerita Lucu Sang Abu Nawas.

New Post

Rss

Minggu, 02 Mei 2010
no image

Kisah Si Buta dan Gajah

ORANG-ORANG BUTA DAN GAJAH

Di seberang Ghor ada sebuah kota. Semua penduduknya buta.
Seorang raja dengan pengikutnya lewat dekat kota itu; ia
membawa tentara dan memasang tenda di gurun. Ia mempunyai
seekor gajah perkasa, yang dipergunakannya untuk berperang
dan menimbulkan ketakjuban rakyat.

Penduduk kota itu ingin sekali melihat gajah tersebut, dan
beberapa di antara orang-orang buta itupun berlari-lari
bagaikan badut-badut tolol berusaha mendekatinya.

Karena sama sekali tidak mengetahui bentuk dan ujud gajah,
merekapun meraba-raba sekenanya, mencoba membayangkan gajah
dengan menyentuh bagian tubuhnya.

Masing-masing berpikir telah mengetahui sesuatu, sebab telah
menyentuh bagian tubuh tertentu.

Ketika mereka kembali ke tengah-tengah kaumnya, orang-orang
pun berkerumun di sekeliling mereka. Orang-orang itu keliru
mencari tahu tentang kebenaran dari rekan-rekannya sendiri
yang sebenarnya telah tersesat.

Kerumunan orang itu bertanya tentang bentuk dan ujud gajah:
dan mendengarkan segala yang diberitahukan kepada mereka.

Orang yang tangannya menyentuh telinga gajah ditanya tentang
bentuk gajah. Jawabnya, "Gajah itu lebar, kasar, besar, dan
luas, seperti babut."

Dan orang yang meraba belalainya berkata, "Saya tahu keadaan
sebenarnya. Gajah itu bagai pipa lurus dan kosong, dahsyat
dan suka menghancurkan."

Orang yang menyentuh kakinya berkata, "Gajah itu perkasa
kokoh, bagaikan tiang."

Masing-masing telah meraba satu bagian saja. Masing-masing
telah keliru menangkapnya. Tidak ada pikiran yang mengetahui
segala: pengetahuan bukanlah sahabat Si Buta. Semuanya
membayangkan sesuatu, yang sama sekali keliru.

Makhluk tidak mengetahui perihal ketuhanan. Tak ada Jalan
dalam pengetahuan ini yang bisa ditempuh dengan kemampuan
biasa.

Catatan

Kisah ini terkenal dalam versi Rumi "Gajah dalam Rumah
Gelap," yang dimuat dalam Matnawi. Guru Rumi, hakim Sanai,
menyodorkan versi ini dalam buku pertama yang dianggap
klasik di kalangan Sufi, Taman Kebenaran yang Berpagar. Ia
meninggal tahun 1150.

Kedua kisah itu merupakan penyampaian cara pemikiran yang
sama, yang menurut tradisi, telah dipergunakan oleh
guru-guru Sufi selama berabad-abad.

------------------------------------------------------------
K I S A H - K I S A H S U F I
Kumpulan kisah nasehat para guru sufi
selama seribu tahun yang lampau
oleh Idries Shah (terjemahan: Sapardi Djoko Damono)
Penerbit: Pustaka Firdaus, 1984
no image

Kisah Orang Mudah Naik Darah

ORANG YANG MUDAH NAIK DARAH

Setelah bertahun-tahun lamanya, seorang yang sangat mudah
marah menyadari bahwa ia sering mendapat kesulitan karena
sifatnya itu.

Pada suatu hari ia mendengar tentang seorang darwis yang
berpengetahuan dalam; iapun menemuinya untuk mendapatkan
nasehat.

Darwis itu berkata, "Pergilah ke perempatan anu. Di sana kau
akan menemukan sebatang pohon mati. Berdirilah di bawahnya
dan berikan air kepada siapapun yang lewat di depanmu."

Orang itu pun menjalankan nasehat tersebut. Hari demi hari
berlalu, dan ia pun dikenal baik sebagai orang yang
mengikuti sesuatu latihan kebaikan hati dan pengendalian
diri, di bawah perintah seorang yang berpengetahuan sangat
dalam.

Pada suatu hari ada seorang lewat bergegas; ia membuang
mukanya ketika ditawari air, dan meneruskan perjalanannya.
Orang yang mudah naik darah itu pun memanggilnya berulang
kali, "Hai, balas salamku! Minum air yang kusediakan ini,
yang kubagikan untuk musafir!"

Namun, tak ada jawaban.

Karena sifatnya yang dulu, orang pertama itu tidak bisa lagi
menguasai dirinya. Ia ambil senjatanya, yang digantungkannya
dipohon mati itu; dibidiknya pengelana yang tak peduli itu,
dan ditembaknya. Pengelana itupun roboh, mati.

Pada saat peluru menyusup ke tubuh orang itu, pohon mati
tersebut, bagaikan keajaiban, tiba-tiba penuh dengan bunga.

Orang yang baru saja terbunuh itu seorang pembunuh; ia
sedang dalam perjalanan untuk melaksanakan kejahatan yang
paling mengerikan selama perjalanan hidupnya yang panjang.

Nah, ada dua macam penasehat. Yang pertama adalah penasehat
yang memberi tahu tentang apa yang harus dilakukan sesuai
dengan aturan-aturan yang pasti, yang diulang-ulang secara
teratur. Macam yang kedua adalah Manusia Pengetahuan. Mereka
yang bertemu dengan Manusia Pengetahuan akan meminta nasehat
moral, dan menganggapnya sebagai moralis. Namun yang
diabdinya adalah Kebenaran, bukan harapan-harapan saleh.

Catatan

Guru Darwis yang digambarkan dalam kisah ini konon adalah
Najamudin Kubra, salah seorang yang paling agung di antara
para ulama Sufi. Ia mendirikan Mazhab Kubrawi 'Persaudaraan
Lebih Besar' yang sangat mirip dengan Mazhab yang kemudian
didirikan oleh Santo Fransiskus. Seperti Santo Asisi,
Najamudin dikenal memiliki kekuasaan gaib atas binatang.

Najamudin adalah salah seorang di antara enam ratus ribu
orang yang mati ketika Khwarizm di Asia Tengah dihancurkan
pada tahun 1221. Konon, Jengis Khan Si Mongol Agung bersedia
menolong jiwanya jika Najamudin mau menyerahkan diri, karena
Sang Kaisar mengetahui kemampuan istimewa Sang Darwis.
Tetapi Najamudin tetap berada di antara para pembela kota
itu dan kemudian ditemukan di antara korban perang tersebut.

Karena telah mengetahui akan datangnya mala petaka itu,
Najamudin menyuruh pergi semua pengikutnya ke tempat aman
beberapa waktu sebelum munculnya gerombolan Mongol tersebut.

------------------------------------------------------------
K I S A H - K I S A H S U F I
Kumpulan kisah nasehat para guru sufi
selama seribu tahun yang lampau
oleh Idries Shah (terjemahan: Sapardi Djoko Damono)
Penerbit: Pustaka Firdaus, 1984
Copyright © Sufi ~ Artikel Ilmu Tasawuf dan Sufisme All Right Reserved
Hosted by Satelit.Net Support Satelit.Net